Widget HTML Atas

.

Ada Buku Bergambar Nabi Muhammad SAW, dari Siapa?

Ada Buku Bergambar Nabi Muhammad SAW, dari Siapa?--
TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah buku bergambar Nabi Muhammad SAW ditemukan orang tua siswa di Surakarta, Jawa Tengah. Buku yang didapatkan dari perpustakaan sekolah itu diduga merupakan sumbangan dari Kementerian Agama.

Dalam ilustrasi, penerbit menggunakan gambar tubuh manusia yang telah dikaburkan dengan efek cahaya dan dibubuhi tulisan Muhammad dalam huruf hijayah. Hanya saja, bentuk tubuh secara fisik dalam gambar masih tetap terlihat. Salah satu gambar masih menggambarkan wajah nabi dengan cukup jelas.

Buku "Kisah Menarik Masa Kecil Para Nabi" itu diterbitkan oleh penerbit Nobel Edumedia, Pulogadung, Jakarta. Berdasarkan stempel di dalamnya, buku itu merupakan bantuan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam pada 2011.

Menteri Agama Suryadharma Ali menyatakan buku bergambar Nabi Muhammad di Solo bukan produk Kementerian Agama. "Itu bukan dari buku Kementerian Agama yang didistribusikan untuk siswa Sekolah Dasar maupun Madrasah Ibtidaiyah," kata Suryadharma Ali saat ditemui di kantornya, Rabu, 23 Mei 2012.

Ali menjelaskan, setiap buku yang diterbitkan atas nama Kementerian Agama pasti telah melalui proses penelitian setiap lembarnya. Penerbitan Al-Quran sebelum dicetak dan diedarkan harus melalui proses islah atau penelitian tiap huruf dan kalimatnya. Sehingga hampir tak mungkin bisa lolos dari penilitian dan kekeliruan pencetakan.
Menurut dia, sulit membuat buku ajar karena Kementerian pasti akan mempelajari bahan isinya. "Tidak sembarangan Kementerian Agama menetapkan sebuah buku menjadi buku ajar," kata dia.

Materi buku akan diteliti dulu untuk melihat kesesuaiannya dengan ajaran agama. Ia berjanji jajarannya menindak penerbit buku tersebut. Suryadharma Ali menjelaskan, setelah menerima laporan peredaran buku itu, dirinya langsung memerintahkan Direktur Pendidikan Islam menelusuri buku tersebut dan segera menarik buku itu dari peredaran.

Sumber: Republika
Judul Asli: Buku-Gambar-Nabi-Muhammad-Bukan-dari-Kementerian

Post a Comment for "Ada Buku Bergambar Nabi Muhammad SAW, dari Siapa?"

Jika berkenan mohon bantu subscribe channel admin, makasiiiihh!!