Widget HTML Atas

.

Contoh Soal UAS Semester Genap (Sem.Dua) Kelas VII | Arsip Soal Tahun 2013

Contoh Soal UAS Semester Genap (Sem.Dua) Kelas VII | Arsip Soal Tahun 2013--
Senin, 9 Juni 2014 nanti, kalian akan mengikuti Ulangan Umum atau UAS (Ulangan Akhir Semester). Ingin mengenali tipe soalnya? Berikut Bapak lampirkan soal UAS Semester Genap tahun lalu, 2013. Kerjakanlah soal berikut dengan menjawab di kertas lain. Cukup tulis abjadnya saja (A,B,C, atau D) dalam waktu 90 menit (jangan lebih).
1. Malaysia berpendapat, para TKI perlu dilindungi dari tindakan eksploitasi oleh sebagian pengusaha setempat yang tidak bertanggung jawab. Tindakan tersebut misalnya dengan hanya memberi upah kecil, sementara jam kerjanya berlebihan. Oleh karena itu, dianggap perlu ada pengaturan sejak kedatangan dan selama keberadaan para TKI di Malaysia. TKI di Malaysia hendaknya benar-benar dipantau oleh para petugas yang terkait dari kedua negara. Namun, sekaligus juga diharapkan agar para pekerja pendatang itu memiliki dokumen yang sah. Hal ini dilaksanakan agar keberadaan mereka terjamin dan terlindungi.
Gagasan utama paragraf tersebut adalah ......
a. Perlunya TKI dilindungi undang-undang
b. Tenaga kerja Indonesia dieksploitasi
c. Keadaan tenaga kerja Indonesia di Malaysia
d. Pendapat pemerintah Malaysia tentang TKI

2. Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), flu burung yang disebabkan oleh virus H5N1, sejak akhir tahun 2003 telah menewaskan 79 orang di enam negara. Urgensi bahwa flu burung semakin mengancam dunia diperlihatkan oleh merebaknya penyakit ini di negara seperti Turki, yang melaporkan ada 21 kasus termasuk meninggalnya 4 orang anak-anak.
Gagasan pokok paragraf tersebut adalah ......
a. Tahun munculnya penyakit flu burung
b. Ancaman flu burung
c. Penyebab flu burung
d. Jumlah korban manusia akibat flu burung

3. Tidur merupakan salah satu cara menjaga tubuh agar tetap sehat. Orang yang tidur 8 jam per malam, bisa dipastikan lebih sehat dibandingkan orang yang sering bangun sepanjang malam. Tidur yang baik memulihkan sistem imun. Ketika tidur pulas di malam hari, kadar melatonik meningkat dan memperbaiki imunitas.
Simpulan paragraf tersebut yang tepat adalah ...
a. Tidur yang cukup sebaiknya kurang dari 8 jam sehari.
b. Tidur yang cukup dapat meningkatkan imunitas diri.
c. Tidur yang cukup adalah tidur yang tidak bangun-bangun sepanjang malam.
d. Tidur dengan waktu cukup dan berkualitas dapat melindungi diri dari penyakit.

4. Provinsi Kalimantan Selatan merupakan provinsi terkecil dari empat provinsi di Kalimantan, terletak antara provinsi Kalimantan Tengah dan Kalimantan Timur. Seperti halnya daerah lainnya, Provinsi Kalimantan Selatan juga memiliki banyak sungai yang menjadi jalur lalu lintas yang penting, dari kota-kota tepi pantai hingga ke pedalaman. Di bagian hulu sungai, sungainya masih ditutupi hutan lebat dengan pohon-pohon besar serta belukar, dan sekitar muara sungai serta tepi pantai daerahnya berawa-rawa. Walaupun lalu lintas banyak menggunakan sungai dengan perahu-perahu, namun di daerah ini mempunyai prasarana perhubungan darat, yakni jalan. Jalan raya bahkan dapat menghubungkan kota Banjarmasin dengan kota Samarinda di Kalimantan Timur.
(Dikutip dari http://www.tamanmini.com, dengan pengubahan)
Kesimpulan yang dapat ditarik dari kutipan berita di atas adalah ......
a. Provinsi Kalimanta merupakan provinsi terkecil dari empat provinsi di Kalimantan.
b. Provinsi Kalimantan Selatan memiliki banyak sungai yang menjadi jalur lalu lintas yang penting.
c. Pada bagian hulu sungai, sungainya masih ditutupi hutan lebat dengan pohon-pohon besar serta belukar
d. Daerah Kalimantan mempunyai prasarana perhubungan darat yakni jalan.

5. . . . .
Seringkali, urusan pinjam-meminjam bisa merenggangkan persahabatan. Urusan kecil bakal menjadi besar jika tidak disertai dengan tanggung jawab yang memadai.
Ingat, setiap pinjaman harus selalu dikembalikan. Cepat atau lambat. Tentu saja harus dalam keadaan seperti semula. Misalnya, kamu meminjam buku catatan pada temanmu. Umumnya, teman yang dipinjami catatan memiliki buku yang rapi, tulisan bagus, dan sebangsanya. Artinya, saat kamu mengembalikan buku tersebut, haruslah dikembalikan dalam keadaan seperti itu. Jangan sampai kemudian kamu malah iseng mencoreti lembaran halamannya. Jangan sampai kemudian kamu malah tertidur dengan beralaskan buku itu. Jangan sampai kamu ceroboh menumpahkan kopi ke atasnya. Tidak heran jika banyak orang yang berprinsip tak mau meminjamkan barang miliknya, meskipun pada sahabatnya sendiri.
Mengapa masalah pinjam-meminjam bisa merenggangkan persahabatan?
a. karena si peminjam tidak bertanggung jawab
b. karena si empunya barang pelit
c. karena barang yang dipinjam rusak
d. karena barang yang dipinjam, dipinjamkan lagi kepada orang lain

6. (1) Jenis-jenis makananan yang mengandung antioksidan bisa dikenali dari warnanya yang kemerahan atau kehijauan. (2) Buah-buahan yang mengandung antioksidan adalah strobery dan tomat. (3) Sementara sayuran yang mengandung antioksidan diantaranya adalah brokoli. (4) Teh hijau juga mengandung antioksidan.
Kalimat utama paragraf tersebut ditandai dengan kalimat nomor ....
a. (1) b. (2) c. (3) d. (4)

7. (1) Ada perbedaan antara ilusi dan halusinasi. (2) Kalau seseorang melihat ilusi, ada sesuatu yang merangsang mata atau indera lainnya. (3) Hal itu dapat dibuktikan karena (1) Tarif dasar listrik (TDL) akan naik per 1 Juli nanti. (2) Badan Anggaran DPR telah menyetujui usul pemerintah menaikkan TDL. (3) Namun,Badan Anggaran tidak akan menyetujui kenaikan merata 15 % untuk semua golongan tapi berjenjang. (4) Skema kenaikan pun akan disusun berdasarkan siapa yang berhak untuk mendapat subsidi dan siapa yakng tidak.
Kalimat utama paragraf tersebut ditandai dengan nomor ...
a. (1) b. (2) c. (3) d. (4)

8. Perhatikan kutipan wawancara berikut !
Siswa : “Pak Lurah,bagaimana komentar Bapak tentang kebersihan lingkungan kita ini”?
Pak Lurah : Masih perlu ditingkatkan karena masih banyak saya lihat di tempat-tempat tertentu sampah berserakan.
Siswa :”Apa saja usaha Bapak ?”
Pak Lurah :” Mengaktifkan kegiatan Karang Taruna dalam membantu dan mengusahakan kebersihan. Selain itu, yang paling penting adalah membangkitkan kesadaran penduduk terhadap pentingnya kebersihan lingkungan “.
Simpulan gagasan narasumber pada wawancara di atas adalah ....
a. Masyarakat masih belum tahu pentingnya lingkungan yang bersih karena kurang mendapat penerangan.
b. Kesadaran masyarakat sudah tinggi,sehingga tingkat kegiatan Karang Taruna masih perlu ditingkatkan.
c. Kegiatan Karang Taruna dan kesadaran masyarakat perlu ditingkatkan untuk mencapai lingkungan yang bersih.
d. Kebersihan lingkungan perlu diusahakan bersama antara masyarakat dengan pihak-pihak yang terkait.

9. Perhatikan kutipan wawancara berikut!
Penanya : Menurut Ibu Witoelar, apa tujuan pelaksanaan program pemerintah untuk rakyat?
Narasumber : Menurut saya, lemahnya koordinasi antarlembaga pemerintahan masih menjadi salah satu penyebab utama kurang berhasilnya pelaksanaan program pemerintah untuk rakyat. Untuk menjamin agar setiap lembaga konsisten melaksanakan hasil koordinasi, perlu dibuat aturan hukum formal yang jelas.
Isi yang terdapat pada wawancara di atas adalah ....
a. Kendala pelaksanaan program pemerintah
b. Perlu dibuat aturan hukum formal
c. Upaya memperbaiki sistem koordinasi
d. Koordinasi yang lemah antar lembaga pemerintahan

10. Pewawancara : Apa yang Anda lakukan sehabis kuliah?
Puteri Alifa : Sehabis kuliah,saya langsung ke Studio guru Keng Sien. Saya membuat keramik sambil ngobrol santai.
Informasi yang dapat diambil dari petikan wawancara di atas adalalah ....
a. Puteri Alifa seorang yang tak bisa diam
b. Waktu senggang Puteri Alifa dimanfaatkan untuk membuat keramik
c. Puteri Alifa adalah seorang mahasiswi teladan
d. Studio Keng Sien adalah tempat kursus membuat keramik

11. Ia adalah musikus besar Indonesia yang serbabisa. Sebagai seorang pencipta lagu, ia adalah orang yang meletakkan dasar nyanyian “selera Indonesia” sebenarnya pada lagu-lagu populer. Oleh sebab itu, lagunya dapat dihayati secara umum oleh siapa saja di negara lain.
Tokoh yang diceritakan dalam penggalan riwayat tokoh tersebut adalah . . . .
a. Amien Rais
b. Ismail Marzuki
c. Rudi Hartono
d. Yusuf Kalla

12. Iwan Fals dilahirkan di Jakarta pada tanggal 3 September 1961. Sejak berusia 13 tahun, ia sudah mulai bermain musik dan mengarang lagu dengan lirik yang lucu dan mengutak-atik lagu orang lain. Iwan Fals adalah seorang pemusik Indonesia yang terkenal karena dengan lantang menyuarakan suara hati masyarakat bawah atau “orang kecil”. Selama lebih 20 tahun, ia telah berkarier di dunia musik dengan menyanyikan lagu-lagu yang kerap kali dihubungkan dengan protes sosial.
Kalimat yang menunjukkan keunggulan tokoh dari biografi tersebut....
a. Iwan Fals lahir di Jakarta pada tanggal 3 September 1961
b. Iwan Fals sejak berusia 13 tahun mulai bermain musik
c. Iwan Fals berkarier di dunia musik selama 20 tahun
d. Iwan Fals terkenal karena dengan lantang menyuarakan suara hati masyarakat bawah

13. Pengungkapan tokoh idola dengan memasukkan alasan dan identitas sang tokoh yang tepat di antaranya..........
a. Saya menyukai Sherina Munaf karena mempunyai image yang baru
b. Saya menyukai Laudya Chintya Bella karena pemain film Bukan Bintang Biasa.
c. Saya sangat menyukai pangeran Antasari karena merupakan pemimpin yang ideal bagi rakyat Kalimantan Selatan, khususnya Banjarmasin.
d. Saya benar-benar menyukai kiwil karena mempunyai lawakan yang sangat lucu.

14. Karen : Hallo, selamat siang. Saya Karen. Bisakah saya berbicara dengan Arya?
Arya : Saya sendiri. Ada apa Karen?
Karen : Begini Arya. Kami tadi mengadakan rapat tentang pemilihan ketua OSIS yang baru. Saya ingin memberitahukan hasil rapat kepadamu.
Arya : .........
Karen : Pemilihan ketua OSIS akan diadakan pada tanggal 20 Juni 2013.
Kalimat tanya yang efektif untuk melengkapi percakapan di atas .......
a. Ide yang bagus. Tapi apa bisa dilakukan?
b. Hasilnya?
c. Pemilihan ketua OSIS Yang mana lagi?
d. Kapan rapatnya diadakan?

15. Perhatikan ilustrasi berikut!
Adit sangat percaya diri dengan kemampuan berbahasa Inggris yang dikuasainya. Oleh karena Itu, ia yakin akan menang dalam lomba pidato bahasa Inggris tingkat kabupaten. Satu bulan sebelum lomba, guru pembimbing meminta Adit untuk melatih diri berpidato. Karena merasa pintar, ia malas berlatih. Sehari sebelum lomba, ia mengajak teman-temannya bermain playstation di rumahnya. Kemudian, saat lomba berlangsung ia merasa gugup berada di atas panggung. Ia lupa dengan materi yang akan disampaikan. Kemampuannya berbicara bahasa Inggris pun menjadi kacau. Ia menyesal dan malu dengan guru serta teman-temannya.
Penulisan catatan harian yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah...
A. Aku gembira menjadi wakil dari sekolah untuk lomba pidato bahasa Inggris tingkat kabupaten. Aku sangat berharap menjadi juara agar bisa mengajak teman-teman bermain Playstation di rumah.
B. Aku sudah berusaha. Aku berjuang agar bisa menang saat lomba pidato bahasa Inggris tingkat kabupaten. Ternyat doaku belum terkabul. Aku gagal.
C. Aku terlalu percaya diri sewaktu mengikuti lomba bahasa Inggris tingkat kabupaten. Hasilnya gak seperti yang kuinginkan. Wah, aku menyesal dan malu.
D. Aku suka mengajak teman-teman bermain playstation di rumah. Meskipun besok aku mengikuti lomba pidato bahasa Inggris tingkat kabupaten, aku malas belajar.

16. Tabel Data Anak Putus Sekolah di Kecamatan Sawahan

Kelurahan

SD

SMP

SMA

Sawahan
Pakis
Putat Jaya
Banyu Urip
Polemon

6
25
31
20
14

4
19
29
25
12

-
20
7
13
5

Jumlah

96

88

45
Pertanyaan yang jawabannya terdapat pada tabel tersebut adalah ......
a. Apa sajakah penyebab mereka putus sekolah?
b. Mengapa angka putus sekolah di Kecamatan Sawahan tinggi?
c. Berapa siswa yang putus sekolah di Kelurahan Pakis?
d. Di manakah siswa yang putus sekolah itu belajar setiap hari?

17. Tabel permintaan beras di Pasar Gede Bulan Mei-Juni 2010

Jenis Beras

Permintaanberas
bulan Mei 2010
(Kuintal)

Permintaan beras
bulan Juni 2010
(Kuintal)
Rajalele
IR 64
Cisadane
Mentik Wangi
76
56
55
34
65
60
57
42

Kesimpulan isi tabel tersebut adalah .....
a. Permintaan beras IR 64 di Pasar Gede pada bulan Mei dan Juni 2010 stabil.
b. Permintaan beras Cisadane pada bulan Juni meningkat sebanyak 2 kuintal dari bulan Mei.
c. Pada bulan Juni 2010, permintaan beras Mentik lebih tinggi daripada permintaan beras IR 64.
d. Permintaan beras Rajalele di Pasar Gede pada bulan Juni meningkat

18. Perhatikan tabel Data Jalan menurut Fungsi di DKI Jakarta Tahun 2002 Per Desember 2002 berikut!

No

Funsi Jalan

Panjang (M)

Luas (M2)

Rasio Jalan
1 Jalan Arteri Primer 366.460 5.284.105 0,8994
2 Jalan Arteri Sekunder 1.325.093 15.254.846 2,2081

JUMLAH 1.681.553 20.538.951 3,9390
3Jalan Lokal 4.936.928 20.988.104 3,1755

TOTAL 6.628.481 41.527.055 6,2830

Narasi yang tepat atas isi tabel di atas adalah . . . .
a. Berdasarkan data jalan menurut fungsi di DKI Jakarta tahun 2002 per Desember 2002 adalah: Jalan Arteri Primer memiliki panjang 5.284.105 m2, luas 366.460 m, dengan rasio 0,8994. Jalan Arteri Sekunder memiliki panjang 1.325.093 m, luas 15.254.846 m2, dengan rasio 2,2081. Sedangkan Jalan Lokal memiliki panjang 4.936.928 m, luas 20.988.104 m2, dengan rasio 3,1755.
b. Berdasarkan data jalan menurut fungsi di DKI Jakarta tahun 2003 per Desember 2003 adalah: Jalan Arteri Primer memiliki panjang 366.460 m2, luas 5.284.105 m, dengan rasio 0,8994. Jalan Arteri Sekunder memiliki panjang 1.325.093 m, luas 15.254.846 m2, dengan rasio 2,2081. Sedangkan Jalan Lokal memiliki panjang 4.936.928 m, luas 20.988.104 m2, dengan rasio 3,1755.
c. Berdasarkan data jalan menurut fungsi di Bandung tahun 2002 per Desember 2002 adalah: Jalan Arteri Primer memiliki panjang 366.460 m, luas 5.284.105 m2, dengan rasio 0,8994. Jalan Arteri Sekunder memiliki panjang 1.325.093 m, luas 15.254.846 m2, dengan rasio 2,2081. Sedangkan Jalan Lokal memiliki panjang 4.936.928 m, luas 20.988.104 m2, dengan rasio 3,1755.
d. Berdasarkan data jalan menurut fungsi di DKI Jakarta tahun 2002 per Desember 2002 adalah: Jalan Arteri Primer memiliki panjang 366.460 m, luas 5.284.105 m2, dengan rasio 0,8994. Jalan Arteri Sekunder memiliki panjang 1.325.093 m, luas 15.254.846 m2, dengan rasio 2,2081. Sedangkan Jalan Lokal memiliki panjang 4.936.928 m, luas 20.988.104 m2, dengan rasio 3,1755.

19. Perhatikan diagram berikut!
Jenis ekskrakurikuler yang paling banyak diminati siswa SMP 7 Muara Uya adalah . . .
a. Pramuka
b. PMI
c. Kesenian
d. Volly

20. Perhatikan diagram berikut!
Narasi yang tepat berdasarkan isi diagram tersebut adalah . . .
a. Perkembangan harga bawang merah dari tahun 2011 ke tahun 2012 relatif tetap.
b. Perkembangan harga bawang merah dari tahun 2011 ke tahun 2012 mengalami penurunan.
c. Harga bawang merah setiap daerah mengalami kenaikan dan penurunan yang sama.
d. Perkembangan harga bawang merah setiap tahun cenderung meningkat.

21. Perhatikan kutipan wawancara berikut!
P : “Apa kesulitan yang anda rasakan saat menulis novel, yang tidak anda hadapi saat menulis cerpen?”
N : “Menulis novel membutuhkan waktu yang lama dan melelahkan, sementara cerpen tidak. Saya harus berkutat dengan dunia fiksi ciptaan saya sampai cerita yang saya tulis itu selesai. Sementara saat menulis cerpen, saya hanya butuh meluangkan waktu beberapa jam dalam sehari untuk menulisnya. Kegiatan itu tidak berlanjut pada hari berikutnya.”
P : “Menulis novel membutuhkan stamina dan motivasi lebih. Kita sering menemui kasus penulisan novel berhenti sebelum selesai. Bagaimana cara anda mempertahankan konsistensi?”
N : “Menurut saya, rutin menulis setiap hari, walaupun hanya satu lembar. Karena begitu berhenti menulis sehari saja, saya akan malas melanjutkannya lagi. Saya juga menanamkan keyakinan yang besar dalam diri bahwa novel itu harus selesai.”
Bentuk narasi dari kutipan wawancara tersebut adalah. . .
a. Menurut narasumber, ia lebih menyukai menulis novel daripada menulis cerpen. Menulis novel berkutat dengan dunia fiksi yang ia ciptakan. Ia rutin menulis setiap hari walaupun selembar.
b. Menurut narasumber, waktu penulisan novel berkutat pada dunia fiksi yang ia ciptakan hingga selesai. Sedangkan, waktu penulisan cerpen hanya beberapa jam saja. Ia mempertahankan konsistensi dalam menulis novel dengan rutin menulis setiap hari.
c. Menurut narasumber, menulis novel membutuhkan waktu yang lama dan melelahkan daripada menulis cerpen. Cara untuk mempertahankan konsistensi penulisan novel yaitu rutin menulis setiap hari walaupun selembar. Ia menanamkan keyakinan yang besar dalam diri agar novel itu selesai.
d. Menurut narasumber, waktu yang dibutuhkan dalam menulis novel lebih lama hingga ke beberapa hari berikutnya. Ia mempertahankan konsistensi dalam menulis novel dengan menanamkan keyakinan besar bahwa novel itu harus selesai.

22. Cermati ilustrasi berikut!
Kepala sekolah meminta kepala tata usaha membuat undangan rapat pembentukan panitia penerimaan siswa baru. Undangan itu ditujukan kepada guru dan staf.
Isi pesan yang tepat sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah . . .
a. Buat laporan rapat pembentukan panitia penerimaan siswa baru untuk guru dan staf.
b. Buat daftar hadir rapat pembentukan panitia penerimaan siswa baru untuk guru dan staf.
c. Rapat pembentukan panitia siswa baru untuk guru dan staf segera dilaksanakan.
d. Segera buat undangan rapat pembentukan panitia penerimaan siswa baru untuk guru dan staf.

23. Perhatikan ilustrasi berikut!
Gerakan Pramuka SMP Kasatrian akan mengadakan Persami di sekolah. Kepala Sekolah meminta kepada Pembina Pramuka membuat proposal kegiatan yang segera akan dibaca. Permintaan tersebut ditulis dalam sebuah pesan.
Kalimat memo yang tepat berdsarkan ilustrasi tersebut adalah…
a. Tolong buat proposal kegiatan tersebut secepatnya.
b. Segera buat proposal Persami. Letakkan di meja saya. Terima kasih.
c. Buatlah proposal dengan baik kegiatan Persami, serahkan kepada saya besok pagi.
d. Dengan hormat, buatlah proposal kegiatan Persami secepatnya. Terima kasih

24. Hanna mau berkunjung ke pameran lukisan. Dia bermaksud mengajak Sisil untuk pergi bersama-sama. Akan tetapi Sisil sedang pergi ke rumah Raka sepupunya.
Pesan singkat yang ditulis Hanna sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah…
a. Sil, nanti sore kita ke rumah Raka.
b. Sil, nanti sore kita ke pameran lukisan ya. Kutunggu di rumah.
c. Raka, pulang sekolah kita ke pameran lukisan ya.
d. Na, nanti sore kita menjenguk Raka.

25. Perhatikan ilustrasi berikut!
Direktur sebuah perusahaan menulis pesan kepada wakilnya. Dia memberikan perintah agar menyiapkan undangan rapat pembentukan panitia ulang tahun perusahaan.
Pesan singkat yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah…
a. Tolong, siapkan rapat panitia perayaan ulang tahun perusahaan.
b. Tolong, Saudara Sekretaris segera menyiapkan undangan rapat pembentukan panitia perayaan ulang tahun perusahaan.
c. Segera siapkan undangan rapat pembentukan panitia perayaan ulang tahun perusahaan.
d. Segera siapkan rapat panitia perayaan ulang tahun perusahaan. Rapat diadakan di ruang pertemuan.

26. Pada saat musim kemarau, kini sebagian wilayah di Indonesia mengalami akan kekeringan.
Kalimat efektif hasil perbaikan dari kalimat tersebut adalah…
a. Pada musim kemarau, sebagian wilayah Indonesia mengalami kekeringan.
b. Musim kemarau, kini wilayah Indonesia akan mengalami kekeringan.
c. Pada kemarau, sebagian wilayah Indonesia akan mengalami kekeringan.
d. Saat kemarau, kini Indonesia akan mengalami kekeringan.

27. Ketika berlangsung gelaran IIMS 2012, PT Tata Motors Indonesia (TMI), agen pemegang merk mobil Tata Motors, tidak jual produk mereka. Namun, team dari PT TMI hanya memperkenalkan produk-produknya. Selama pameran berlangsung, tidak sedikit perwakilan perusahaan maupun pribadi menyatakan antusias menjadi penyalur produk dari PT TMI di daerah masing-masing.

Perbaikan pilihan kata bercetak miring yang tepat adalah . . .
a. merek, terjual, grup
b. merek, menjual, tim
c. merek, berjualan, kelompok
d. merek, menjual, grup

28. Perhatikan pengumuman berikut!
OSIS SMP Purnama akan mengadakan lomba berpidato dalam rangka memperingati HUT ke-15 SMP Purnama. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada Rabu, 16 Januari 2013. Pendaftaran dilakukan di sekretariat OSIS SMP Purnama pada jam istirahat sekolah. Pendaftaran paling lambat pada Senin, 14 Januari 2013.
Isi pengumuman yang tepat berdasarkan ilustrasi tersebut adalah. . .
a. Dalam rangka memperingati HUT ke-15 SMP Purnama,OSIS SMP Purnama mengadakan lomba berpidato yang akan dilaksanakan pada Rabu, 16 Januari 2013. Setiap kelas diminta mengirimkan satu peserta. Pendaftaran paling lambat Senin, 14 Januari 2013 di sekretariat OSIS.
b. OSIS SMP Purnama akan mengadakan berbagai lomba dalam rangka HUT ke-15 SMP Purnama. Salah satu kegiatan yang dilaksanakan yakni lomba berpidato. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada Rabu, 16 Januari 2013. Pendaftaran paling lambat Senin, 14 Januari 2013.
c. OSIS SMP Purnama akan mengadakan lomba berpidato yang akan dilaksanakan pada 14 Januari 2013. Siswa yang berminat harap segera mendaftarkan diri di sekretariat OSIS SMP Purnama.
d. Dalam rangka memperingati HUT ke-15 SMP Purnama, OSIS SMP Purnama mengadakan lomba berpidato. Lomba akan dilaksanakan pada Rabu, 16 Januari 2013. Siswa yang berminat dapat mendaftar pada jam istirahat sekolah di sekretariat OSIS paling lambat Senin, 14 Januari 2013.

29. Minggu, 24 Februari 2013, Andi dan keluarga berwisata ke Pantai Baron. Andi sangat senang karena ia sudah ke lama ingin pantai. Di Pantai Baron, Andi berenang sepuasnya.
Penulisan buku harian yang tepat ditulis oleh Andi adalah. . .
a. Minggu,24 Februari 2013, aku sangat senang. Aku dan keluarga pergi berwisata ke Pantai Baron. Sudah lama aku ingin ke pantai. Di Pantai Baron aku berenang sepuasnya. Wah, akhirnya keinginanku terpenuhi.
b. Minggu,24 Februari 2013, aku diajak ayah ke Pantai Baron. Suasana di Pantai Baron sangat panas. Namun, aku tidak terpengaruh. Aku menikmati suasanadi Pantai Baron karena memang sudah lama aku ingin ke pantai.
c. Minggu,24 Februari 2013, aku dan keluarga pergi ke Pantai Baron. Suasana siang itu sangat panas. Aku memutuskan untuk berenang saja. Wah, aku sangat senang.
d. Minggu, 24 Februari 2013, aku dan ayah berwisata ke Pantai Baron. Di sana kami berenang bersama. Kami pulang ke rumah setelah matahari terbenam.

30. Perhatikan kutipan surat berikut!
Anita yang terkasih,
[ . . . ] Aku dan keluarga juga sehat selalu di sini. Aku selalu ingat akan masa-masa indah persahabatan kita. Kuharap surat ini sebagai penyambung komunikasi kita,ya. Kuingin kamu mau membalas surat ini. Yuli
Kalimat surat pembuka yang tepat adalah. . .
a. Kuharap kamu saat ini baik-baik saja.
b. Kumohon kamu sudah lebih besar sekarang.
c. Kuyakin saat surat ini datang kamu masih di sekolah.
d. Kukira kita sudah lama tidak berkirim surat, ya.

31. Oh ya, Tuti, bagaimana kegiatan ekstrakurikuler di sekolahmu? Apakah kamu ikut ekstrakurikuler? Kalau aku masih seperti dulu. Masih aktif dalam Pramuka.
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Salam manis.
Vina

Kalimat penutup surat yang tepat agar Tuti segera membalas surat Vina adalah ....
a. Atas perhatianmu, kuucapkan terima kasih. Aku bangga bersahabat denganmu.
b. Tut, sampai di sini dulu surat dariku. Balasan surat darimu selalu kutunggu.
c. Demikianlah surat dariku Vina, semoga tidak mengganggu belajar.
d. Kiranya surat dariku cukup sampai di sini. Tut, kapan-kapan kusambung lagi

Kutipan surat berikut untuk soal no. 32 dan 33!

PEMERINTAH KABUPATEN PONOROGO
DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
SMP SAMUDRA PASAI
Jalan Sarang Bango 34, Jakarta 143215
-------------------------------------------------------------------------------------
10 Maret 2012
Nomor : 001/III/2012
Hal : Permohonan
Kepada Yth. Bapak Kepala Sekolah.(1)
Di Jakarta

Dengan hormat,
Sehubungan pelaksanaan peringatan Ulang Tahun Sekolah Tahun 2012, Kami panitia pelak
Sana mengajukan permohonan untuk menggunakan aula sekolah.
................(2)
Demikian permohonan kami sampaikan. Terima kasih atas perhatian Bapak.

32. Kalimat yang tepat untuk mengisi bagian nomor (2) adalah ....
a. Aula akan digunakan untuk lomba peragaan busana adat pada tanggal 18- 20 Maret 2012, pukul 10.00-14.00.
b. Berhubung pelaksanaan acara perin gatan hari ulang tahun sekolah tahun ini akan diadakan secara meriah di sekolah.
c. Mengingat pentingnya acara ini dalam rangka memupuk kecintaan dan kesetiaan khususnya terhadap para warga sekolah.
d. Maka kami sangat berharap kepada Bapak dapat mendukung terselenggaranya acara ini pada tanggal 21 Maret 2012, pukul 10.00.

33. Perbaikan alamat surat pada nomor (1) yang tepat adalah ....
a. Yth:Bapak Kepala SMP Samudra Pasai Jakarta
di Jakarta
b. Yth. Kepala SMP Samudra Pasai Jakarta
di Jakarta
c. Yth.Bapak Samudra Kepala Sekolah Jakarta
di Jakarta
d. Yth. Kepala SMP Samudra Pasai
di Jakarta

34. “Ibu duduk santai saja di kursi panjang ini,” ajak Dinah seraya menggandeng lengan ibunya. “Nah, begitu lebih baik kan? Kakinya diselonjorkan.”
“Bu ...Aku pijiti, ya, Bu, yaaa?”
Ibu menurut saja. Ia tersenyum menerima perlakuan putrinya.

Gambaran kehidupan kutipan cerita tersebut dengan realitas kehidupan yaitu ....
a. Seorang anak yang peduli terhadap ibunya.
b. Seorang ibu yang suka menyuruh anaknya untuk memijit.
c. Seorang ibu yang ingin dimanjakan anaknya.
d. Seorang anak yang ingin mengambil hati ibunya.

Kutipan dongeng digunakan untuk soal nomor 35-38
Jaka si Pemburu Itik
Di sebuah desa, tinggal seorang ayah dengan anak laki-lakinya yang bernama Jaka. Mereka hidup dari berburu itik di hutan. Setiap berburu, ayah Jaka hanya menembak satu ekor itik saja. Melihat hal itu Jaka bertanya kepada ayahnya, “Kenapa kita hanya menembak satu ekor saja, yah?”
Sang ayah menjawab, “Karena kalau kita membunuh semua itik, nanti itik tersebut akan habis dan tidak bisa berkembang biak lagi. Jika itik semua habis tak tersisa maka kita akan makan apa? Selain itu kalau sembarangan membunuh itik kita juga akan kena hukum oleh sang Dewa.Beberapa bulan kemudian, ayah Jaka sakit keras dan akhirnya meninggal dunia. Sejak saat itu Jaka berburu itik sendirian dan menjualnya ke pasar. Lama-kelamaan Jaka bosan dengan pekerjaannya, Ia mempunyai sebuah ide. Keesokan hari Jaka datang ke danau yang sudah menjadi es. Ia menebarkan makanan yang sangat banyak untuk itik-itik. Tidak berapa lama sekelompok itik datang dan mengahabiskan makanan yang telah diberikan Jaka. Karena terlalu kenyang itik-itik tersebut tertidur, saat seperti inilah akal busuk Jaka dapat dilaksanakannya. Semua itik yang tertidur di ikatnya menjadi satu. Seratus itik di ikat.

35. Mengapa setiap hari ayah Jaka hanya menangkap seekor itik saja ?
a. Karena itik tidak mau diikat.
b. Karena ayah Jaka takut dengan itik.
c. Karena jika membunuh semua itik, maka akan terjadi kepunahan, sehingga tidak ada lagi itik yang dapat berkembang biak.
d. Tidak perlu melestarikan apapun yang ada di sekitar kita.

36. Relevansi isi dongeng tersebut dalam kehidupan saat ini adalah ....
a. Sekarang ini jika kita malas bekerja maka hidup akan susah.
b. Bekerja tidak akan mendapatkan apa-apa.
c. Orang malas pasti sukses.
d. Bekerja itu sangat membosankan.

37. Salah satu hal yang menarik dari dongeng tersebut adalah ....
a. Sikap ayah Jaka yang serakah.
b. Pekerjaan ayah Jaka yang setiap harinya menangkap burung.
c. Semangat ayah Jaka yang pemalas.
d. Sikap Ayah Jaka yang selalu bekerja keras.

38. Amanat yang disampaikan dalam dongeng tersebut adalah ....
a. Tidak perlu menyayangi binatang apalagi itik.
b. Tidak perlu bekerja keras, karena itu tugas orang tua kita.
c. Setiap orang harus bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
d. Rezeki itu tidak perlu dicari karena sudah ada Tuhan yang mengaturnya. pohon secara membabi buta

39. Ketika malam semakin larut, para pemuda dua daerah itu mulai bersiap-siap hendak berangkat mengadakan penyerangan. Wak haji yang sebenarnya masih belum tahu medan di Desa Kendal mendapat kehormatan untuk memimpin penyerangan malam itu.
Latar tempat dalam kutipan dongeng tersebut adalah...
a. Dua daerah
b. Desa Kendal
c. malam hari
d. sebuah sungai

40. Kancil memang cerdik. Menghadapi masalah apapun ia bisa. Dengan licik ia bisa menipu siapa saja, kera, buaya, bahkan harimau. Tetapi siapa sangka pada kisah “Kancil dengan Siput”, Sang Kancil justru tak berdaya.
Amanat yang dapat diambil dari cerita dongeng tersebut .......
a. Jangan sombong kalau mempunyai kelebihan
b. Kelebihan harus ditunjukkan
c. Kegagalan dijadikan pengalaman
d. Dengan siapapun harus tolong-menolong

Kutipan puisi berikut untuk menjawab soal nomor 41 dan 42.
Karena Kasih-MU
Karena Kasih-MU
Engkau tentukan waktu
Sehari lima kali bertemu
Aku ingin rupa-Mu
Kulebihi sekali
Sebelum cuaca menali sutera

41. Tema puisi tersebut adalah....
a. pendekatan diri kepada Tuhan
b. pertemuan lima kalisehari
c. kerinduan pada kekasih
b. harapan pada masa depan

42. Suasana yang tergambar pada puisi tersebut adalah....
a. gembira c. sedih
b. senang d. hening

Kutipan puisi berikut untuk menjawab soal nomor 43 dan 44.
Perlawanan
Sebab terlalu lama meminta
Tangan terkulai bagai terkoyak
Sebab terlalu pasrah pada derita
Kesetiaan makin diinjak
Demi amanat dan beban rakyat
Kami nyatakan ke seluruh dunia
Telah bangkit di tanah air
Sebuah perlawanan

43. Citraan yang terdapat dalam puisi tersebut adalah .........
a. perabaan
b. penciuman
c. perasaan
d. pendengaran

44. Tujuan dari puisi tersebut adalah…..
a. Mengajak orang lain untuk berpasrah diri kepada keadaan dunia.
b. Memberikan peringatan kepada semua orang agar tidak berlaku kejam.
c. Mendorong orang lain untuk tidak membuat keputusan yang salah.
d. Mengajak untuk berjuang melawan kekuasaan pemerintah yang tidak memedulikan rakyat.

45. Perhatikan puisi berikut!
Beri aku yang terbaik segala
Laut makmur dan ikan bertabur
Hawa sejuk dan angin lembut
[…..]
Larik bermajas yang tepat untuk melengkapi puisi tersebut adalah…..
a. Bukan tangis yang mengamuk sungai
b. Bukan perahu yang menebar jaring
c. Bukan angin yang lembut sepoi
d. Bukan ombak yang memecahkan perahu

46. Bacalah kutipan puisi berikut!
Beli cempedak campur acar,
naik becak menuju Semanggi
[…..]
[…..]
Larik yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah…..
a. Jadi anak harus rajin belajar,
agar kelak tidak merugi.
b. Jadi anak rajinlah mengaji,
agar besok masuk surge.
c. Marilah jadi anak yang sabar,
anak sabar disayang Tuhan.
d. Marilah adik bermain anggar,
bermain anggar pakai cemeti.

47. Bacalah kutipan puisi berikut!
Tuhan telah menegurmu
Dengan menahan kesabaran
Lewat gempa bumi yang berguncang
.......
Hujan dan badai yang melintang pukang
Larik bermajas untuk melengkapi puisi tersebut agar bermakna adalah .......
a. Awan yang melintas
b. Air yang mengalir deras
c. Angin yang meraung-raung
d. Api yang berkobar-kobar

48. Bacalah ilustrasi berikut dengan saksama!
Seorang yang bernama Amar merasa segala doanya kepada Tuhan tak pernah dikabulkan. Ia menduga dosa yang banyak menjadi penyebabnya. Dosa akibat salah menjalankan perintah Tuhan.
Puisi yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ......
a. Marahlah Kau padaku
Hasratku Kau abaikan
Salahkah aku
Doaku mengalun ke Arsy-Mu
Kurangkah sujudku
b. Ku terima nasibku
Jika kau abaikan diriku
Kau memang berkuasa
Atas diriku yang hina
Segala dosa sudah ku lantunkan
c. Segala kupinta tiada Kau beri
Segala kutanya tiada Kau sahuti
Benar-benar salah arahku
Hampir tertahan tumpah berkah
Hampir tertutup pintu restu
d. Nanar mata ini menatap
Bayang-bayang dosa
Tak terhapuskan dosa ini
Dengan segala dosa sengajakah
Kau lakukan ini

49. Perhatikan pantun berikut!
Padi di sawah kuning warna-warni
Batu di kali banyak bentuknya
. . . .
. . . .
Larik yang tepat untuk melengkapi pantun rumpang tersebut adalah .…
a. Jika kamu ingin pintar
Belajarnya di pnggir sungai
b. Jangan lupa pada orangtua
Agar hidup senang selalu
c. Turuti saja petuah bibi
Agar hidup kita tidak sengsara
d. Banyak cara agar hidup bahagia
Kerjakanlah perintahnya

50. Perhatikan pantun berikut!
Yogyakarta kota berhati nyaman
Jika Anda cinta kebersihan
Mengapa buang sampah di kali
Itulah slogan indah sekali
Larik pantun tersebut akan menjadi pantun yang baik bila disusun menjadi . . . .
a. Yogyakarta kota berhati nyaman
Itulah slogan indah sekali
Jika Anda cinta kebersihan
Mengapa buang sampah di kali
b. Itulah slogan indah sekali
Yogyakarta kota berhati nyaman
Jika Anda cinta kebersihan
Mengapa buang sampah di kali
c. Jika Anda cinta kebersihan
Mengapa buang sampah di kali
Itulah slogan indah sekali
Yogyakarta kota berhati nyaman
d. Mengapa buang sampah di kali
Jika Anda cinta kebersihan
Yogyakarta kota berhati nyaman
Itulah slogan indah sekali

.

Post a Comment for "Contoh Soal UAS Semester Genap (Sem.Dua) Kelas VII | Arsip Soal Tahun 2013"

Jika berkenan mohon bantu subscribe channel admin, makasiiiihh!!