Widget HTML Atas

.

Selain Mematikan, Sianida Ternyata Memiliki Sederet Manfaat

Selain Mematikan, Sianida Ternyata Memiliki Sederet Manfaat--
Tewasnya Wayan Mirna tentulah menggoreskan luka yang mendalam. Hidup wanita cantik yang baru saja melangsungkan pernikahan November lalu terenggut karena racun sianida yang sengaja ditaburkan di kopi Vietnam yang ia minum. Kemarin malam (19/1), Jessica Kusuma Wongso selaku saksi kunci diintrogasi ratusan pertanyaan oleh pihak kepolisian.

Namun di samping mematikannya racun ini, ternyata sianida pun memiliki sederet kegunaan. Disadur dari Centers for Disease Control and Prevention, keberadaan racun ini justru dibutuhkan di bidang pertanian, fotografi dan industri logam. Bahkan 13% konsumsi sianida secara global dilakukan pengolah pertambangan untuk memulihkan emas, tembaga, seng dan perak.

Asam sianida pun banyak dipakai dalam penelitian laboratorium. Terutama sianida yang berbentuk larutan dengan kadar 2%. Hydrocyanida Acid banyak dipakai untuk berbagai reaksi proses kimia sintesis. Namun, perdagangan jenis ini paling banyak diperdagangkan untuk membunuh hama, kuman, tikus-tikus dalam ruangan, gudang dan juga kapal.

Bahkan bidang fotografi pun memerlukan sianida dalam bentuk garam. Dalam dunia penyepuhan dan pewarnaan logam pun, asam sianida digunakan untuk proses pembersihan, pengerasan dan penyepuhan logam untuk mendapatkan emas murni dari biji-biji logam.

Sumber: bintang.com
Jika berkenan mohon bantu subscribe channel admin, makasiiiihh!!